Sebelum mengupas tuntas mengenai apa saja fungsi paste special di MS Word 2010 font, penting untuk tahu dulu sebenarnya apa yang membedakan antara paste dan paste spesial itu sendiri.
Secara sederhana, perbedaan antara paste dan paste special adalah jika paste ini untuk menduplikat atau menampilkan tepat seperti apa yang Anda copy. Sederhananya adalah akan menampilkan hasil apa adanya.
Sedangkan paste special ini bisa di kostumisasi apa yang akan atau bagaimana hasil copy nantinya ditampilkan. Misalnya saja seperti ini, Anda ingin menduplikat sebuah kopian untuk dijadikan gambar, maka bisa dengan mudah dilakukan dengan menggunakan paste special ini.
Jadi sebenarnya paste special ini merupakan salah satu tool yang ada pada Ms Word yang secara fungsi hampir sama dengan tool paste, namun pada paste special ini secara fungsi lebih kompleks lagi.
Fungsi Paste Spesial Di MS Word 2010
Ketika sudah melakukan perintah ‘Cut’ ataupun ‘Copy’, untuk melanjutkan duplikasi teks ataupun gambar tersebut menggunakan ‘Paste’. Nantinya ketika Anda memilih ‘Paste’ tersebut hasil dari ‘Cut’ ataupun ‘Copy’ dari teks atau gambar akan menghasilkan sebuah teks atau gambar apa adanya.
Jadi intinya tidak akan ada customisasi atau modifikasi sama sekali. Sebagai contoh Anda meng-copy sebuah teks ‘Fungsi paste spesial’ maka nantinya hasil teks akan sama persis yakni ‘Fungsi paste spesial’.
Tapi akan berbeda jika yang Anda pilih bukan ‘Paste’ melainkan ‘Paste Special’, maka teks tersebut bisa Anda customisasi lebih lanjut. Jadi nanti akan ada beberapa menu pilihan untuk melakukan customisasi.
- Microsoft Office Word Document Object. Jika Anda memilih Microsoft Office Word Document Object, nantinya teks akan berubah menjadi sebuah objek sehingga membuat teks tidak bisa untuk di edit, tapi teks tersebut masih bisa diperbesar ataupun diperkecil seperti halnya gambar maupun objek foto.
- Formatted Text (RTF). Jika menu yang Anda pilih adalah Formatted Text (RTF), maka hasinya masih tetap berupa teks atau berformat sebuah teks.
- Unformatted Text. Kemudian jika menu yang Anda pilih adalah Unformatted Text, maka Anda masih dapat mengedit teks tersebut.
- Picture (Windows Metafile). Jika pada Paste Spacial yang Anda pilih adalah menu Picture (Windows Metefile), maka teks yang sebelumnya Anda Copy ataupun Cut akan berubah menjadi sebuah gambar.
- Picture (Enhanced Metafile). Sama halnya dengan Picture (Windows Metefile), ketika menu yang Anda pilih adalah menu Picture (Enhanced Metafile), maka teks yang Anda Copy atau Cut akan berubah menjadi gambar.
- Unformatted Unicode Text. Dan ketika Anda memilih menu Unformatted Unicode Text, teks yang Anda Copy ataupun Cut masih tetap berupa teks.
Jadi sebenarnya antara paste dan paste special di Ms Word ini dua hal yang ada kemiripan tapi banyak sekali perbedaannya. Sebagai catatan, di beberapa versi Ms Word opsi/pilihan paste special akan berbeda-beda.
Komentar
Posting Komentar